PolitikSolok RayaTanpa Kategori

Gubernur Sumbar dan Bupati Solok Hadiri Pengukuhan Yayasan Waqaf Berkah Bersama di Padang Belimbing

×

Gubernur Sumbar dan Bupati Solok Hadiri Pengukuhan Yayasan Waqaf Berkah Bersama di Padang Belimbing

Sebarkan artikel ini

SOLOK,  JN- Gubernur Sumbar H.  Mahyeldi dan Bupati Solok, H. Epyardi Asda,  hari Selasa (24/8), menghadiri pengukuhan Yayasan Waqaf Berkah Bersama, bertempat di Masjid Raya Padang Belimbing Nagari Koto Sani, Kec.  X Koto Singkarak,  Kabupaten Solok. 
Ketua Yayasan Waqaf Berkah Bersama,Edy Suherman mengucapkan selamat datang kepada bapak gubernur dan Bupati Solok beserta rombongan di Nagari Koto Sani dalam rangka pengukuhan yayasan Waqaf Berkah Bersama serta penyerahan secara simbolis ambulance.


“Kami ucapkan terimakasih kepada masyarakat padang belimbing yang mendukung acara ini. Walaupun dalam keadaan pandemic, Alhamdulillah bisa mengumpul dana Rp 250 juta dalam satu minggu untuk membeli ambulance” tutur Suherman. 
Awalnya yayasan ini dibentuk untuk penggalangan dana untuk membeli ambulance,kemudian berkembang hingga saat ini berkat dukungan dari masyarakat padang belimbing baik yang dikampung maupun yang berada di perantauan.

Pada kesempatan itu,  Bupati Solok,  H. Epyardi Asda,  menyebutkan bahwa Yayasan Waqaf Bersama Padang Belumbing Koto Sani ini sudah Ikut berpartisipasi dalam melaksanakan program pemerintah daerah yang lebih baik. Pemerintah Daerah Kabupaten Solok akan mendukung program yang telah ada di Nagari Koto Sani.Bupati juga memberi bantuan untuk Yayasan Waqaf Berkah Bersama dari pemerintah kabupaten Solok sebanyak 10 juta.

Baca Juga :
Dendi Tantang  Epyardi Pada Pilkada Kabupaten Solok Tahun 2024

Pihaknya berharap masyarakat Nagari Koto Sani bersatu dalam membangun Nagari dan berharap Bantuan dari provinsi melalui Gubernur untuk menjadikan nagari Koto Sani sebagai pusat pembibitan ikan di Sumatera Barat dan Kabupaten Solok harus bangkit. Untuk itu kita harus bersatu.
Bupati juga mengusulkan ke Gubernur  apa yang menjadi keinginan masyarakat dan kebutuhan masyarakat Nagari Koto Sani dalam Musrembang.


Pihaknya juga mengingatkan akan janji saat kampanye pilkada dulu. 
Gubernur Sumbar, Mahyeldi Ansharullah mengucapkan selamat kepada Yayasan Waqaf Berkah Bersama Nagari Koto Sani yang baru saja dikukuhkan dan menyatakan salut dengan Yayasan Waqaf Bersama ini, yang mana dalam waktu yang pendek sudah berhasil mengumpulkan dana Rp 250 juta dalam waktu yang tidak sampai 1 bulan.
Menurut Mahyeldi,  hal Ini bisa kita dilakukan karena kebersamaan dan  kekompakan kita di Nagari Koto Sani. “Program ini bisa menjadi contoh untuk masyarakat Nagari lain di Sumatera Barat. Kami dari pemerintah provinsi sangat mendukung program yang ada di Nagari Koto Sani.Kedepannya kita akan perkuat koordinasi pemerintahan provinsi dan pemerintah Kabupaten Solok,” tutur Mahyeldi.


Sebelumnya Ketua Yayasan Edy Suherman mengucapkan selamat datang kepada bapak gubernur dan Bupati Solok beserta rombongan di Nagari Koto Sani dalam rangka pengukuhan yayasan Waqaf Berkah Bersama serta penyerahan secara simbolis ambulance.“Terimakasih kepada masyarakat padang belimbing yang mendukung acara ini. Walaupun dalam keadaan pandemic, Alhamdulillah bisa mengumpul dana Rp 250 juta dalam satu minggu untuk membeli ambulance” katanya.
Awalnya yayasan ini dibentuk untuk penggalangan dana untuk membeli ambulance,kemudian berkembang hingga saat ini berkat dukungan dari masyarakat padang belimbing baik yang dikampung maupun yang berada di perantauan.

Baca Juga :
Musibah Angin Kencang Robohkan Rumah Gadang di Nagari Koto Laweh


Tapak hadir pada kegiatan ini Gubernur Sumbar H. Mahyeldi Ansharullah,SP, Bupati Solok H.Epyardi Asda, M,Mar, Kadis Perikanan dan Ketahanan Pangan  Admaizon, Kadis DPRKPP Efia Vivi Fortuna, Kadis Kominfo Deni Prihatni, Plt Kadis Sosial Ir.Soufitri, Kadis Arsip dan Perpustakaan Nofiarman, Sekretaris DPMN Ricky Carnova, Kadis Pariwisata Nasripul Romika, Sekretaris PTSP Naker Marcos Sophan, Kabag Kesra Zaitul Ikhlas, Kabag Humas Syofiar Syam, Kabag Umum Indra Mukhsis, Forkopimcam X Koto Singkarak, Anggota DPRD Kab Solok Dian Anggraini, Camat X Koto Singkarak Sujamto Ambrita, Wali Nagari Koto Sani Riswandi, Ketua Badan Waqaf Provinsi Sumatera Barat dan Pengurus Yayasan Waqaf Berkah Bersama Nagari Koto Sani (wandy

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.