Olahraga

Turnamen Futsal Karang Taruna Aro Subur Cup 1 Resmi Ditabuh Bertempat di Sport Hall Ridha Kayu Aro

×

Turnamen Futsal Karang Taruna Aro Subur Cup 1 Resmi Ditabuh Bertempat di Sport Hall Ridha Kayu Aro

Sebarkan artikel ini

SOLOK, JN– Turnamen Futsal  Karang Taruna Aro Subur Cup 1 Tahun 2020/2021, hari Selasa 29/12), secara resmi dibuka resmi oleh Ketua Harian Askab PSSI Kab. Solok, Sofriwandy NR, bertempat di Sport Hall Ridha Kayu Aro, Nagari Batang Barus, Kecamatan Gunung Talang, Kabupaten Solok.


Turnamen ini dibuka secara resmi oleh Ketua Harian Askab PSSI Kabupaten Solok, Sofriwady NR dan dihadiri oleh Ketua Komite Futsal Askab PSSI, Jerzi Paviliusco, Ketua KADIN yang juga mantan Ketua Persikas Kabupaten Solok, H. Syafrizal Ben, Owner Ridha Futsal, Emdorizal Icang, Wakil Sekretaris Askab, Riki Riko Namzah, Ketua pemuda/ Karang Taruna Kayu Aro, Irwansyah Rudi, Komite Audit Askab, Syafrianton dan pengurus lainnya.

Menurut Ketua Panitia pelaksana acara, Muhammad Galan yang didampingi Sekretaris pelaksana, Akmal Maulana
bahwa Turnamen Futsal  Karang Taruna Aro Subur Cup 1 Tahun 2020/2021 ini digelar bertujuan untuk mencari bibit pemain futsal berbakat dan sekaligus untuk menjalin tali silaturrahmi antar sesama pemain.
Turnamen ini digelar selama Empat hari dan diikuti oleh 32 tim futsal terbaik yang ada di Kabupaten dan kota Solok.

Baca Juga :
Meriahkan HUT RI ke 75, Pemuda Kinari Gelar Pertandingan Sepakbola Antar Club se Nagari Kinari


“Kami juga menyampaikan ucapan terimakasih dan selamat datang kepada Ketua dan pengurus Askab PSSI Kabupaten Solok dan Komiten Futsal Askab PSSI Kabupaten Solok yang sudah ikut peduli dengan turnamen yang kami gelar dan juga ikut mensuport,” sebut Muhammad Galan.
Selain itu, Muhammad Galan juga berpesan semoga silaturrahmi ini tetap terjalin demi semangat dan harapan yang sama untuk memajukan olahraga di Kabupaten Solok kuhusnya dibidang sepakbola dan futsal.
“Dengan kembalinya bergulir turnamen ini, semoga melahirkan insan-insan berbakat di Kabupaten Solok dan kita akan rutin menggelar turnamen ini dua kali setahun,” sebut Muhammad Galan.

Ketua Askab PSSI Kabupaten Solok, H. Yulfadri Nurdin, SH, yang diwakili oleh Ketua Harian ASKAB PSSI Kabupaten Solok yang juga Sekum Askab PSSI Solok, Sofriwandy NR, dalam sambutannya memberi apresiasi yang tinggi kepada panitia pelaksana Turnamen Futsal  Karang Taruna Aro Subur Cup 1 dan Karang Taruna Kayu Aro, yang sukses menggelar turnamen Futsal setngkat Sumbar ini.

Baca Juga :
Bupati H. Epyardi Asda Buka Kegiatan Penyuluhan Hukum Adat Dalam Penyelenggaraan Pemerintahan Nagari


“Saya memberi apresiasi yang tinggi kepada panitia pelaksana dan pemuda pemudi Kayu Aro yang sudah menggelar Turnamen Futsal ditengah pandemi. Saya juga menyampaikan salam maaf Ketua ASKAB PSSI, H. Yulfadri Nurdin yang pada hari ini berhalangan hadir karena ada kegiatan yang tidak bisa ditinggalkan,” terang Sofriwandy NR.
Pihaknya juga berharap agar turnamen ini bisa melahirkan bibit pemain berbakat untuk Kabupaten Solok, Sumbar dan nasional di masa yang akan datang.
Pada partai pembuka Selasa, berhadapan antara Tim Goose FC vs Dingin Teko (Goose). Kemudian dilanjutkan dengan Niko Cell vs KSA (Niko Cell), Kayu Aro FC vs Urang Awak FC dan Braja vs Persemad fc (jn1/Tim)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.