Ragam

Pulkam, Wadirreskrimsus Polda Sumbar Sambut AKBP Hendri Umar di Bandara BIM

×

Pulkam, Wadirreskrimsus Polda Sumbar Sambut AKBP Hendri Umar di Bandara BIM

Sebarkan artikel ini


SOLOK, JN–
Wadirreskrimsus Polda Sumbar, AKBP Mike Hardy Wirapraja SIK MH, hari Selasa sore (17/10), menyambut kedatangan Wadirreskrimsus Polda Metro Jaya (PMJ), AKBP Hendri Umar, di Bandara Internasional Minangkabau (BIM) Padang Pariaman, yang pulang kampung ke Solok Sumatera Barat.

AKBP Hendri Umar, baru saja ditunjuk Kapolri menjadi Wadirreskrimsus Polda Metro Jaya.

Sementara Wadirreskrimsus Polda Sumbar, AKBP Mike Hardy Wirapraja, juga belum lama bertugas di Polda Sumbar. Sebelumnya dia menjabat Kapolres Bireuen, Provinsi Aceh periode 2021-2023.
Keputusan dari mutasi Polri yang tertuang dalam surat telegram ST/2360/X/KEP./2023. Asisten Kapolri Bidang SDM Irjen Pol Dedi Prasetyo membenarkan mutasi jabatan tersebut. Menurut dia, mutasi sangatlah biasa dalan sebuah organisasi. “Mutasi jabatan adalah proses alamiah dalam organisasi,” ucap Dedi

Baca Juga :
Di Nagari Kampung Batu Dalam,
Isteri Pengantin Baru Menghilang Saat Pamitan ke Pasar

AKBP Hendri Umar, dipercaya sebagai Wadirreskrimsus Polda Metro Jaya (PMJ) yang baru.


AKBP Hendri Umar merupakan 
Putra kelahiran Sawah Sudut, Nagari Salayo, Kec. Kubung Kabupaten Solok.
26 Februari 1981, Hendri masuk ke Akademi Polisi pada tahun 2002.
 Setelah lulus dari Akpol, dia bertugas di Polda Metro Jaya. Dia pernah berdinas di Dalmas Ditsamapta, Kasubnit Resmob, selama beberapa waktu, sebelum akhirnya pindah ke Jawa Timur.Hendri juga sempat menjadi kepala unit di Satreskrim Polwiltabes Surabaya (sekarang Polrestabes), Polres Pelabuhan Tanjung Perak, dan menjadi kepala unit di Ditreskrimum Polda Jatim. 

Baca Juga :
Bimtek Peningkatan Kapasitas Leadership Pengurus Tim Penggerak PKK Kecamatan dan Nagari se Kab. Solok

AKBP Hendri Umar pulang kampung ke Sumbar, usai ditunjuk menjadi Wadirreskrimsus Polda Metro Jaya.


“Beliau hanya pulang kampung biasa ke Sumbar, karena sudah lama tidak pulang ke Salayo Solok ke rumah orang tua beliau,” ucap sepupu AKBP Hendri Umar, Iptu Oon Kurnia Ilahi, SH, Kasat Narkoba Polres Solok, yang ikut menyambut kehadiran AKBP Hendri Umar di Bandara BIM (wandy)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *