Tanpa Kategori

TSR bupati Solok Kunjungi Masjid Nurul Yaqin Nagari Paninggahan


SOLOK,  JN- Tim Safari Ramadhan (TSR) Bupati Solok, hari Selasa malam (4/5), mengunjungi Masjid Nurul Yaqin jorong Gando Nagari Paninggahan, Kecamatan Junjung Sirih,  Kabupaten Solok. 

Tampak ikut bersama rombongan Bupati Solok H.Epyardi Asda, M.Mar antara lain Ketua TP-PKK Ny.Emiko Epyardi Asda, Sekretaris DLH Zulhendri,S.KM,M.Kes, Dandim 0309/Solok Letkol Reno Triambodo, Kajari Solok Feni Nila Sari, SH, MH,Kepala Kemenag Drs.H.Alizar Chan, Kepala BPJS Cabang Solok, Kepala Barenlitbang, Kabag Kesra Ahpi Gusta Tusri, S, STP, M, Si, Anggota DPRD Kab Solok Nazar Bakri, Camat Junjung Sirih Herman, S.H, Forkopimcam Kecanatan Junjung Siriah, Wali Nagari Paninggahan H.Yose Rizal dan lainnya. 
  Pengurus Masjid Nurul Yaqin  Jaffar Dt Malinjun, dalam laporannya mengucapan selamat datang kepada bapak Bupati beserta rombongan yang sudah datang ke masjid Nurul Yaqin jorong Gando nagari Paninggahan dalam rangka Safari Ramadhan Kabupaten Solok.
“Kami juga mengucapkan terimakasih kepada bapak Epyardi Asda yang sudah membantu pembangunan masjid ini jauh sebelum beliau menjadi Bupati Solok,” sebut Jaffar Dt Malinjun.

Pihaknya juga menyebutkan bahwa atas nama pengurus masjid mohon bantuan kepada pemerintah Kab Solok untuk kelanjutan pembangunan masjid khususnya untuk loteng masjid ini.

Sementara Dandim 0309 / Solok Letkol Reno Triambodo, pada kesempatan itu juga menghimbau kepada masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan dalam setiap aktifitasnya.
“Saya berpesan dan menghimbau kepada seluruh masyarakat Nagari Paninggahan untuk menjaga jarak, menghindari keramain, selalu mencuci tangan pakai sabun, memakai masker dan yang terpenting selalu menjaga imun tubuh, ” sebut Letkol Reno Triambodo.
Secara keseluruhan nagari paninggahan sejauh ini masuk dalam kategori aman

Sambutan Kejari Solok Feni Nila Sari,SH,MH, juga menjelaskan bahwa sebagai Kejari Solok mendukung penuh Program serta visi dan misi Bapak Bupati dalam membangun Kabupaten Solok.” Untuk kedepanya kejaksaan itu tidak hanya melakukan penuntutan namun lebih kepada Pencegahan dan pendampingan. Kami siap melayani masyarakat yang ingin bertanya berkaitan dengan hukum, silahkan datang ke kejari solok kami siap mendampingi bapak/ibu,” papar Feni Nila Sari,SH.

Sementara Bupati Solok H.Epyardi Asda, M.Mar, dalam arahannya  juga menghimbau kepada masyarakat untuk tidak mudah percaya dengan isu-isu atau berita bohong yang beredar di masyarakat tentang dirinya.


“Pemerintah daerah akan selalu berkerja sama  dengan Forkopimda dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat, melindungi dan mengayomi masyarakat kabupaten Solok sesuai dengan tugas dan tupoksinya kami masing-masing,” sebut H. Epyardi Asda. 

Pihaknya mengaku sudah bertekad untuk membangun kabupaten Solok ini, mambangkik batang tarandam dan menjadikan kabupaten Solok menjadi Kabupaten terbaik di Sumatera Barat.
“Pilkada sudah berlalu sekarang saya mengajak seluruh masyarakat untuk bersatu dalam membangun kabupaten Solok,” papar Epyardi Asda. 
Bupati juga meminta tolongi kepada masyarakat untuk mengingatkannya tentang janji-janji yang dibuat bersama masyarakat pada saat pilkada karena janji adalah hutang dan insha Allah akan ditepati.


 Pada kunjungan itu Bupati atas nama Pemerintah daerah juga& menyerahkan bantuan uang sebesar Rp10 Juta rupiah dan satu buah jam digital serta Masker kepada pengurus Masjid (wandy

Exit mobile version