Salingka Nagari

Walinagari Batang Barus Siap Bekerjasama Dengan Semua Elemen Yang Ada di Nagari


SOLOK,  JN-
Pj Walinagari Batang Barus, Kecamatan Gunung Talang,  Kabupaten Syafrianton, ST, menyatakan siap 
bekerjasama dengan semua unsur atau elemen Yang ada di nagari, demi untuk kemajuan Nagari Batang Barus kedepannya. 


“Saya mohon dukungan semua pihak yang ada di nagari, untuk suksesnya roda pemerintahan kedepannya. Mari bersama-sama membangun Batang Barus, ” ujar Syafrianton, saat acara Sertijab Walinagari Batang Barus dari Syamsul Azwar kepada dirinya, bertempat di Kantor Walinagari Batang Barus, Minggu (24/9).
Lebih jauh dijelaskan Syarianton bahwa sukses tidaknya pembangunan di nagari,  tergantung bagaimana elemem yang ada di nagari ikut berperan. 

.

“Saya sangat berharap agar pembangunan di nagari Batang Barus kedepannya dapat berjalan dengan baik dan lancar. Kita akan terus pererat silaturahmi dan kerjasama baik dengan pemerintah daerah, lembaga yang ada di nagari maupun dengan para perantau. Kita akan kembali tingkatkan citra nagari di daerah,” sebutnya


Pihaknya juga mengaku siap membantu pemerintah daerah dalam mensukseskan berbagai program kegiatan selanjutnya serta akan selalu berbenah untuk terus memberikan yang terbaik bagi masyarakat dan nagari.


Sebelumnya Mantan Walinagari Batang Barus, Syamsul Azwar, menyampaikan salam maaf kepada seluruh masyarakat Batang Barus, jika selama memimpin Nagari ada berbuat kesalahan.
“Lanjutkan apa yang dianggap baik dan mari terus tingkatkan kinerja untuk masyarakat kita yang dimasa yang akan datang,” sebut Syamsul Azwar.
Acara sertijab yang berjalan meriah itu,  juga dihadiri oleh Bupati Solok yang diwakili Camat Gunung Talang, Donly Wance Lubis.

Pihanya meminta bekerjalah sesuai aturan dan UU yang berlaku.

Salah seorang tokoh masyarakat Batang Barus, Jumahardi Malin Sutan menyampaikan harapannya bahwa masyarakat Batang Barus akan selalu memberikan dukungan penuh kepada walinagari demi membangun nagari.
 “Jaga amanah yang dipercayakan oleh masyarakat dan pemerintah, manfaatkan SDM nagari yang ada untuk memaksimalkan potensi yang dimiliki,” sebut Jumahardi.
Camat Gunung Talang dalam arahannya menyampaikan ucapan selamat dan apresiasi kepada Walinagari lama yang sudah bertugas 10 Tahun.

 Camat juga berharap kepada Pemuda, BPN, KAN beserta segenap lapisan masyarakat nagari Batang Barus untuk memberikan dukungan dan saranya kepada wali nagari.
Disebutkan Camat. bahwa semenjak dilantik, maka wali nagari sudah harus berpikir bagaimana meningkatkan pembangunan nagari serta kesejahteraan masyarakat melalui berbagai usaha dan produktivitas masyarakat.
Kepada wali nagari agar selalu mendukung juga berbagai program kegiatan TP PKK guna membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Sementara unsur dan lembaga di nagari juga harus ikut dalam pembangunan, serta mendukung program pemerintah nagari agar dapat terus sejalan.”Berikan dukungan penuh kepada wali nagari dan perangkatnya, serta hilangkan perbedaan yang ada,” sebut Donly Wance Lubis.


Tampak hadir pada acara sertijab tersebut yakni Camat Gunung Talang, Donly Wance Lubis, Mantan Walinagari Batang Barus, Syamsul Azwar, Walinagari Baru, Syafrianton, Walinagari Cupak, Fatmi Bahar, Ketua BUMN, KAN, wali jorong se Nagari Batang Barus, Tokoh masyarakat dan pemuda serta undangan lainnya (wandy

Exit mobile version