Solok RayaTanpa Kategori

Wabup Solok Jon Firman Pandu Buka Muscab Gerakan Pramuka Kabupaten Solok


SOLOK,  JN– Wakil Bupati Solok , Jon Firman Pandu, SH,  hari Kamis (10/6), membuka Musyawarah Cabang Gerakan Pramuka (Muscab), Kabupaten Solok, bertempat di Guest House Arosuka.


Tampak hadir pada acara tersebut selain Wakil Bupati Solok Jon F Pandu,SH, antara lain Ka. Cabang Dinas Pendidikan Wilyah III Sumbar diwakili KTU Cadin wilayah III Riko Fernanda,S,Pd,M.Pd, Kemenag Diwakili Kasi Pendidikan Madrasah Syamsul Bahri, Anggota DPRD Kab Solok Madra indriawan, Ketua Panitia Muscab Gerakan Pramuka Kab Solok 2021, Irnes Jakly Sy,M.Pd dan peserta Muscab Gerakan Pramuka Kab Solok Tahun 2021.
 Ketua Panitia Pelaksana Irnes Jakly Sy, M.Pd, dalam laporannya menyebutkan bahwa musyawarah cabang gerakan pramuka tahun 2021 disingkat dengan muscab merupakan kekuasaan tertinggi dalam kwartir cabang gerakan pramuka Kabupaten Solok.

” Berdasarkan Anggaran dasar Gerakan Pramuka pasal 45 dan Anggaran Rumah Tangga pasal 87 menetapkan bahwa Muscab dilaksanakan 5 tahun sekali,” sebut Irnes Jakly.
 Adapun tema Muscab tahun 2021 adalah “Dengan Musyawarah Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten Solok Tahun 2021 Kita Tingkatkan Kualitas Kegiatan Pramuka dengan Tetap Memperhatikan Protokol Kesehatan dimasa Pandemi Covid19”

Kegiatan Musyawarah Cabang Terdiri dari Acara pendahuluan Muscab yang terdiri dari Pembahan dan pengesahan tata tertib dan agenda musyawarah cabang, Pemilihan Presidium Musyawarah Cabang, dan Penyerahan Kepemimpinan Muscab dari Kwartir kepada presidium muscab terpilih.



Adapun acara Pokok Muscab terdiri dari Penyampaian pembahasan dan pengesahan pertanggungjawaban kwartir cabang selama masa bakti 2016-2021. Kenudian Penyampaian pembahasan dan pengesahan rencana kerja kwartir cabang untuk masa bakti 2021-2026. Kemudian Pemilihan Ketua Kwartir cabang untuk masa bakti 2021-2026 dan Pemilihan anggota formatur untuk menyusun pengurus baru serta pemilihan ketua dan anggota lembaga pemeriksa keuangan.


 Peserta Muscab ini terdiri dari utusan cabang  10 orang, Utusan ranting 14 orang, utusan Kepala SD 14 orang, Utusan MK2S/M 9 orang.

  Wabup Jon F Pandu,SH, dalam arahannya mengucapan selamat datang dan terimakasih kepada peserta Muscab Gerakan Pramuka Kabupaten Solok tahun 2021.” Semakin hari Gerakan Pramuka semakin dewasa dalam menjalankan peranya. Meningkatkan peran Generasi Muda dalam pembangunan serta mempersiapkan peserta didik dalam membangun masyarakat adalah dua satya partisipasi pramuka dalam pembangunan bangsa,” sebut Jon Pandu. 

Disebutkannya,  Pemda Kabupaten Solok senantiasa terus memberikan perhatian yang besar dalam memajukan Gerakan Pramuka sebagaimana tertuang dalam pasal 36 UU Gerakan Pramuka yang menyatakan bahwa pemerintah dan pemerintah daerah bertugas Membimbing,mendukung,dan Memfasilitasi penyelenggaraan pendidikan kepramukaan secara berkelanjutan serta membantu ketersediaan tenaga,dana dan fasilitas yang diperlukan untuk pendidikan kepramukaan.
“Pemda Kabupaten Solok masa bakti ini akan berupaya dalam memfasilitasi program dan kegiatan ke pramukaan, sehingga kedepan kwarcab sebagai induk organisasi kepramukaan dapat terus bersinergi dengan pemerintah Daerah,” terang Jon Pandu. 
Disebutkannya,  Mengelola organisasi adalah sebuah pekerjaan yang berat untuk itu dalam menyusun program mesti melihat banyak pertimbangan agar program yang dibuat dapat dilaksanakan dan dipertanggungjawabkan.
Demikian juga halnya ketika menempatkan orang orang yang tepat untuk menjalankan program.nilai-nilai luhur pramuka telah mengajarkan pada kita bagaimana menata dan mengelola kepramukaan itu sesuai dengan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga Gerakan Pramuka
“Kami pemerintah daerah berharap program -program yang dilahirkan adalah program yang ril akan kebutuhan dan tuntutan,” cetus Jon Pandu. 


Pihaknya berharap kepada kakak-kakak yang nantinya diberi amanah untuk melaksanakan program sebagai pengurus untuk dapat menjalankan amanah dengan baik dan tetap menjunjung nilai-nilai Tri satya dan Dasadarma Pramuka (wandy

Exit mobile version