Solok RayaTanpa Kategori

Bupati Solok Kunjungi Posko Khafilah Kabupaten Solok di MTQ Padang Panjang

×

Bupati Solok Kunjungi Posko Khafilah Kabupaten Solok di MTQ Padang Panjang

Sebarkan artikel ini

PADANG PANJANG, JN- Bupati Solok, H.Epyardi Asda, M..Mar dan rombongan, hari Kamis (18/11), mengunjungi posko Khafilah MTQ Kabupaten Solok, yang sedang mengikuti MTQ Nasional Tingkat Sumbar yang ke XXXIX di Kota Padang Padang Panjang.

Selain Bupati Solok H. Epyardi Asda, tampak hadir Ketua TP- PKK Kab. Solok Ny. Emiko Epyardi Asda, Kakan Kemenag, Zulkifli, Kabag Kesra Zaitul Ikhlas, Kepala SKPD Lingkup Pemda Kab. Solok.

Dalam sambutannya, Bupati Solok H. Epyardi Asda, menyampaikan ucapan alhamdulillah karena khafilah dari kabupaten Solok sebanyak 7 orang masuk final dan mudah2an mendapatkan juara.

“Mari terus semangat, terus belajar serta latihan dan jangan pantang menyerah. Semoga bisa meraih yang terbaik untuk Kabupaten Solok,” harap
H. Epyardi Asda.

Baca Juga :
Pemkab dan Forkopimda Kabupaten Solok Gelar Diskusi Politik 

Bupati juga menanyakan apa keluhan khafilah oficial dan pelatih selama mengikuti perlombaan dan apa yang menjadi kendala.

Oficial dan pelatih mengatakan bahwa terkendala pada mencari bibit karena pada tahun lalu tidak ada lomba MTQ tingkat Kabupaten maupun kecamatan karena covid-19 sehingga menyulitkan mencari perwakilan dari Kabupaten Solok.

Sementara kendala pada saat perlombaan semoga menjadi pelajaran untuk kita semua kedepannya.

Sementara untuk tahun depan Bupati mengaggarkan 2 milyar untuk pembinaan keagaamaan mengingat tahun depan akan diadakan MTQ tingkat Kabupaten.

“Kedepannya akan kita benahi keagaaman di kabupaten Solok dan Tahun 2023 MTQ Tingkat Provinsi akan dilaksanakan di Solok Selatan dan saya bertekad kabupaten Solok mendapatkan 3 besar. Saya akan sampai ke nagari mencari bibit untuk membanggakan kabupaten Solok,” sebut H. Epyardi Asda.

Baca Juga :
Sat Narkoba Polres Solok Kembali Ciduk Pemakai Sabu di Sungai Janiah

Apapun hasilnya nanti, kita bersyukur dan jangan sampai puas hati, dapat pengalaman krena ini merupakan pengalaman berharga.

Bupati juga mengucpakan terimakasih kepada ofisial dan para khafilah yang berjuang, apapun hasilnya jangan patah semangat.

Bupati juga akan memberikan hadiah kepada kafilah yaitu liburan satu hari gratis di Cinangkiak dengan semua wahananya.

Dalam kunjungannya para ofisial dan khafilah mengeluhkan beberapa kendala yaitu kurangnya oficial dalam membina para khafilah dan kurangnya kendaraan transportasi untuk para oficial dan khafilah untuk keperluan perlombaan (wandy)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.