Solok Raya

Deni Prihatni Pimpin Apel Pagi Gabungan Pemerintah Kabupaten Solok

×

Deni Prihatni Pimpin Apel Pagi Gabungan Pemerintah Kabupaten Solok

Sebarkan artikel ini


SOLOK, JN- Kepala Dinas Perumahan Kawasan Pemukiman dan Pertanahan (DPR KPP), Kabupaten Solok, Deni Prihatni, ST, MT, memimpin Apel pagi gabungan Pemerintah Kabupaten Solok.


Apel digelar di Lapangan Kantor Bupati Solok, Senin (25/7), dengan dihadiri oleh Sekretaris Daerah, Medison, S.Sos, M.Si, Asisten III, Editiawarman, S.Sos, M.Si,Para Kepala OPD, Sekretaris Dinas Lingkup Pemerintah Kab. Solok, ASN dan THL Lingkup Pemerintah Kabupaten Solok.

Dalam arahannya, Kepala DPR KPP selaku Pembina Apel menyampaikan bahwa pada hari ini dalam segi Kedisiplinan kita sudah cukup baik namun diharapkan untuk bisa lebih ditingkatkan lagi di masa yang akan datang.
“Diharapkan kepada seluruh SKPD agar segera melakukan percepatan realisasi kegiatan yang telah direncanakan,” sebut Deni Prihatni, yang juga mantan Kadis Kominfo Pemkab Solok.

Baca Juga :
Jual Narkoba ke Polisi, Dua Orang Warga di Halaban Diciduk Sat Narkoba Polres Solok

Pihaknya berpesan Kepada pihak Kuasa pengguna anggaran beserta jajaran agar selalu mengawasi kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan agar sesuai ketentuan dan undang-undang.
Sementara untuk seluruh dinas, Deni Prihatni meminta untuk segera melengkapi sertifikat pertanahan agar tidak rancu dibelakang hari.
“Dinas DPR KPP menghimbau kepada beberapa SKPD agar segera melengkapi sertifikat pertanahan milik SKPD masing-masing,” sebut Deni Prihatni.

Baca Juga :
KPID Propinsi Sumbar Lakukan Talkshow di Radio Solinda Solok

Apel gabungan di Pemkab Solok, yang menjadi pembina apel bergiliran setiap Kepala Dinas setiap Minggunya (wandy)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.