Solok Raya

Bupati Gusmal Hadiri Pelaksanaan Upacara HUT TNI Ke-75 Secara Virtual di Kodim 0309 Solok

SOLOK, JN– Bupati Solok, H. Gusmal, SE, MM, hari Senin (5/10), menghadiri acara Pelaksanaan Upacara HUT TNI Ke-75 Secara Virtual, bertempat di Kodim 0309/Solok.

Pada kegiatan Upacara Secara Virtual di Aula Kodim 0309/Solok tersebut, tampak hadir oleh Dandim 0309/Solok, Letkol Arm. Reno Tri Ambodo,S.Sos,M.I.Pol, Kapolres Solok, AKBP Azhar Nugroho,S.H, S.I.K, M.Si, Kapolres Solok Kota AKBP Ferry Suwandi,S.I.K. Bupati Solok H. Gusmal, SE,MM, Pj.Walikota Solok Asben Hendry, SE,M.M, Ketua DPRD Kabupaten dan kota Solok dan Para perwira jajaran Kodim 0309/Solok.

Upacara dipimpin langsung oleh Presiden RI Ir. Joko Widodo dari Istana Presiden tersebut diikuti juga oleh Dandim 0309/Solok beserta jajaran dan unsur Forkopimda Kabupaten Solok dan Kota Solok. Setelah upacara selesai, acara dilanjutkan dengan perayaan / pemotongan tumpeng dan diskusi bersama.

Adaun kegiatan yang dilaksanakan antara lain Upacara Secara Virtual, Para Peserta Upacara Menyaksikan Secara Langsung Pelaksanaan Upacara Yang Dipimpin Oleh Presiden RI Dari Istana Negara.

Kemudian Acara Ramah Tamah serta Pemberian Nasi Tumpeng dari Keluarga Besar Polres Solok dan Polres Solok Kota, dilanjutkan pemotongan Tumpeng oleh Dandim 0309/Solok dan disaksikan Oleh Seluruh Pejabat Forkopimda Yang Hadir dan juga seluruh personel Jajaran Kodim 0309/Solok.

Bupati Gusmal menyebutkan bahwa pihaknya menyampaikan selamat HUT
Tentara Nasional Indonesia (TNI) yang ke-75 tanggal 5 Oktober 2020 ini.

Sebelum bernama TNI yang digunakan hingga saat ini, sejarah angkatan perang Republik Indonesia ini pernah memakai nama yang berganti-ganti, dari BKR dan sempat pula dilebur dengan kepolisian menjadi ABRI.

Peringatan Dirgahayu HUT TNI ke-75 tahun ini dilakukan dengan cara yang tidak biasa. Lantaran masih dalam situasi pandemi COVID-19, upacara peringatan hari jadi TNI digelar langsung secara terbatas di Istana Negara, Jakarta, yang dipimpin oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan disiarkan via virtual.

“Atas nama rakyat bangsa dan negara saya menyampaikan ucapan selamat hari ulang tahun Tentara Nasional Indonesia yang ke-75. Hari ulang tahun TNI bukan hanya dirayakan oleh anggota dan keluarga besar TNI di manapun berada tetapi juga oleh segenap rakyat Indonesia, termasuk di Kabupaten Solok ini,” sebut Gusmal.

Menurut Bupati, kontribusi TNI untuk bangsa dan negara bukan hanya melalui OMP atau operasi militer untuk perang tetapi juga melalui OMSP, operasi militer selain perang yang dengan sikap membantu rakyat yang sedang menghadapi bencana alam termasuk dalam menghadapi pandemi Covid-19 sekarang ini (wandy)

Exit mobile version