PolitikSolok Raya

Ormas Pemuda Pancasila Kabupaten Solok Siap Mensukseskan Pemilukada 2020

×

Ormas Pemuda Pancasila Kabupaten Solok Siap Mensukseskan Pemilukada 2020

Sebarkan artikel ini

SOLOK, JN– Ketua MPC Kabupaten Pemuda Pancasila Kabupaten Solok, Lamud Wijaya menyampaikan tekadnya untuk ikut mensukseskan Pemilukada Kabupaten Solok tahun 2020 tanggal 9 Desember mendatang, serta masa kampanye.

Menurut Lamud Wijaya, Ormas Pemuda Pancasila akan menjadi garda terdepan dalam menciptakan Pilkada aman dan Badunsanak serta menciptakan rasa damai di tengah masyarakat. Karena semua Pasangan Calon dalam Pilkada nanti, merupakan putra terbaik Kabupaten Solok.  Dan Pilada jangan sampai merusak tali silaturrahmi.

“Psda intinya, kita Pemuda Pancasila siap untuk mensukseskan Pilkada badunsanak tahun 2020 ini dan juga  siap berada di garis depan,” ujar Lamud Wijaya, pada acara silaturrahmi dengan Wakil Bupati Solok, bertempat di kediaman Wabup Solok di Arosuka, Jum’at malam (18/9).

“Intinya kita Pemuda Pancasila akan berada di garda terdepan untuk ikut mengamankan Pilkada dan tidak berbuat anarkis,” sebut Lamud Wijaya, dihadapan Wakil Bupati Solok, Yulfadri Nurdin, Ketua MPC Kecamatan dan anggota serta Srikandi MPC se Kabupaten Solok.

“Kita dari Pemuda Pancasila, punya prinsip, lawan tidak dicari, bertemu kita ladeni. Dan kita juga butuh dukungan semua pihak, agar Pemuda Pancasila Kabupaten Solok bisa berbuat lebih baik lagi untuk masyarakat, ” sebut Lamud Wijaya.

Pihaknya juga berjanji dan siap membawa perubahan untuk kemajuan Pemuda Pancasila Kabupaten Solok kearah yang lebih baik.

Baca Juga :
Bupati Epyardi Asda Terima Kunjungan Ketua Forum Silaturahmi Pakistan-Indonesia

Program kerja dan siap membawa perubahan bahwa image terhadap Pemuda Pancasila selama ini yang negatif akan dibuktikan dengan kerja yang positif dan merubah organisasi ini dengan lebih terhormat dan bermartabat.

“Intinya kita siap mendukung program kerja Pemerintah yang bersifat positif dan untuk kemajuan Kabupaten Solok, termasuk ingin mensukseskan pilkada tahun ini, ” sebut Lamud Wijaya.

Untuk Pilkada, Pemuda Pancasila akan tatap menjaga netralitas dan tidak berpihak kepada salah satu calon yang bertarung dalam Pilada di Kabupaten Solok 2020. 

Terkait  dengan insiden penyegelan rumah kediaman pribadi Wabup Yulfadri Nurdin di Simpang Rumbio, yang dilakukan oleh sekelompok orang yang berseragam Ormas Laskar Merah Putih, Lamud Wijaya menyerahkan prosesnya kepada aparat penegak hukum.

Lamud menjelaskan, usai kejadian itu, telah menyulut emosi kader Pemuda Pancasila  di daerah itu untuk melakukan perlawanan. Namun hal itu berhasil diredam dengan kehadiran Bapak Wabup Yulfadri Nurdin di tengah kader MPC ke markas MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Solok.

Wakil Bupati Solok, H. Yulfadri Nurdin, dalam arahannya juga berpesan agar pemuda Pancasila harus bisa menjiwai 5 butir yang ada pada Pancasila dan tidak anarkis.

Menurut Wabup, setiap butir pada pancasila, sudah menjadi pedoman warga masyarakat untuk menjalani kehidupan. Mulai dari Sila Ketuhanan Yang Maha Esa hingga sila ke lima, Kemanusiaan yang adil dan beradab.

Baca Juga :
Septrismen Dapat Surat SP3: Prahara Terjadi Ditubuh Partai Gerindra Kab. Solok

“Memang kader Pemuda Pancasila sempat  bereaksi untuk membalas perlakuan ormas tersebut, namun saya saya selaku MPO Pemuda Pancasila, ingin suasana menjelang pilkada ini kondusif dan kita serahkan kepada  aparat penegak hukum untuk mengusut persoalan intimidasi ini sesuai ketentuan hukum yang berlaku,” sebut Yulfadri Nurdin.

Wabup berharap agar peristiwa itu tidak lagi terulang lagi. Apa lagi saat ini dalam suasana Pilkada, kehadiran Ormas sejatinya harus memberi kesejukan kepada masyarakat dan bukan membuat kerusuhan.

Wakil Bupati Solok, H. Yulfadri Nurdin juga memberikan apresiasi yang tinggi kepada PP Kabupaten Solok, dimana sudah menggelar acara dengan sukses, tertib dan aman.

Wabup berpesan agar MPC PP Kabupaten Solok, tetap terdepan dalam membantu mensukseskan perogram empat Pilar Pembangunan di Kabupaten Solok, seperti 4 Pilar Pembangunan dan Program Maghrib Mengaji serta Shubuh berjamaah.

Dengan kekompakan yang sudah terbangun, pihaknya optimis MPC kabupaten Solok dibawah pimpinan Lamud Wijaya yang didukung penuh dari seluruh PAC, MPC, maka pihaknta optimis bahwa PP MPC Kabupaten Solok akan sukses dan semakin majadi jaya masa mendatang. (wandy)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.