InternasionalPendidikan

Siswa SMA 2 Sumbar Miliki Peluang Besar Untuk Dapat Beasiswa Gratis ke Jepang


SOLOK, JN- SMAN 2 Negeri Sumatera Barat, yang berlokasi di Jalan Lintas Sumatera Nagari Koto Gaek Guguk, kecamatan Gunung Talang, Kabupaten Solok, terus mencetak generasi anak bangsa yang unggul dan berakhlak.
Sekolah yang memiliki Motto, Belum Berhasil Tak Kembali ini,   sudah banyak yang diterima di Perguruan Tinggi ternama di Tanah Air.


Sekolah ini juga terkenal dengan Jargonnya yakni Trilogi SMA yakni Sekolah, Masjid, Asrama.
Adapun menurut Kepala SMAN 2 Sumatera Barat, Ratna Yulia, S. Pd. M. Pd yang didampingi Wakil Humas SMAN 2 Sumatera Barat, Alberi Murnawi, M. Pd, untuk mencapai hal itu, diwujudkan Lima program Unggulan.


Adapun ke Lima program unggulan SMAN 2 Sumatera Barat yakni  Program sukses hadapi daya saing global, 
Program keunggulan lokal, Program literasi, Program Tahfiz dan karakterdan Program daya dukung sekolah.
Untuk mensukseskan lima program tersebut dilaksanakan berbagai kegiatan.

“Khusus untuk program pertama Sukses hadapi daya saing global, SMAN 2 Sumatera Barat menjalin kerjasama dengan berbagai pihak, salah satunya dengan ALICE INTERNASIONAL COLLEGE Jepang.” terang Ratna Yulia, Senin (18/10).

Tim dari Alice yang di pimpin oleh Sensei Sato, Sensei Tita Hartiwi, memberikan sosialisasi tentang perkuliahan di Alice Internasional College, kepada siswa SMAN 2 Sumbar, pada Selasa 18 Oktober 2022.

 Jurusan yg di tawarkan Keperawatan, Bahasa Jepang, dan Bisnis.Mahasiswa dari Indonesia bisa mendapatkan beasiswa penuh dengan syarat sudah mendapatkan Lisensi bahasa Jepang dengan Kategori N3, serta lulus tes wawancara dari Tim  Alice.


 Menurut Guru Bahasa Jepang di SMAN 2 Sumbar, Annie Suryatin, S. Pd.menyebutkan bahwa SMA 2 Sumbar akan mensukseskan program ini. “Semoga nanti ada siswa SMAN 2 Sumbar yang bisa kuliah di Jepang, dengan cara menggenjot kemampuan bahasa siswa dengan melakukan pembelajaran yang intensif bagi siswa yang berminat ikut kuliah di Jepang,” harap Annie Suryatin.


Sebelumnya lulusan dari SMA 2 Sumbar juga sudah banyak yang mendapat beasiswa gratis ke Cina dan Australia (wandy)

Exit mobile version