Nasib Guru Ngaji di Sungai Nanam: Anak Berhenti Sekolah, Isteri Jadi Tulang Punggung Keluarga

SOLOK, JN– Berbagai ujian diberikan Allah kepada umatnya. Ada yang diuji dengan kekurangan harta, jiwa, sakit-sakitan dan juga gagal panen. Ada juga yang diuji dengan pangkat yang tinggi, bergelimang harta atau lainnya.
Salah satu keluarga yang saat ini sedang diuji dan butuh uluran tangan para dermawan adalah Bapak Wirfha Tanjung (45), warga Jorong Sapan, Nagari Sungai Nanam Kecamatan Lembah Gumanti, Kabupaten Solok.


Menurut cerita sahabat kecil Bapak Wirfha Tanjung, yakni Masriwal, Bapak Wirfha akrab dipanggil Iwin Gharim, karena memang profesinya sejak dulu adalah seorang guru mengaji di Jorong Sapan.
Namun sejak setahun lalu, sahabatnya tersebut tidak bisa lagi bisa beraktivitas dan mencari nafkah, karena terserang penyakit Asam urat, akut, Jantung dan juga Asam Lambung. Sehingga sejak kejadian itu, isterinyakah yang menjadi tulang punggung keluarga.
“Dia sahabat yang baik, namun kini harus berjuang melawan sakitnya,” ujar Masriwal, saat mengujungi sahabatnya tersebut, Kamis (2/7) di Jorong Sapan. Bapak Wirfha Tanjung, tinggal bersama  Isteri dan kedua anaknya di rumah yang sangat sederhana. 
Istrinya Yusmalina (40), bersama kedua anaknya terpaksa menjadi tulang punggung keluarga dengan menjadi buruh tani keladang orang. Hasilnya itupun cukup buat makan sehari-hari. Sementara anaknya Nurfah liza (17), terpaksa berhenti bersekolah dan tinggal di rumah membantu orang tua. Hanya anak bungsunya yakni Wilfa Rahman (15), yang berencana akan melanjutkan ke SMA.
“Beliau ini teman dan sekaligus sahabat saya, beliau sangat butuh uluran tangan para dermawan untuk biaya berobat. Semoga nanti ada yang mau membantu biaya beliau, dan kasihan kita” cetus  Masriwal yang ikut larut dalam kesedihan. Mau berobat ke dokter, beliau juga tidak memiliki kartu BPJS.
“Anak saya yang sulung terpaksa berhenti sekolah karena tidak ada lagi biaya dan harus berjuang menolong dan merawat serta membiayai saya. Saya jadi sedih,” ucap Bapak Wirfha Tanjung sambil berurai air mata.

Kebutuhan hidup sehari-haripun dari istri beliau yang bekerja diLadang orang lain dengan upah yang hanya cukup untuk makan bersama keluarga Artinya dapat pagi habis petang.

Baca Juga :
Bupati Buka Bimtek Pengelolaan Keuangan Daerah dan Nagari Serta BPN se Kabupaten Solok
Baca Juga :
Tinggal di Rumah Tidak Layak Huni, Satu Keluarga Ini Juga Alami Gangguan Jiwa

Untuk itu, Sahabatnya Masriwal ingin mengetuk jiwa dan bathin para dermawan untuk memberikan kelebihan reski untuk dan disumbangkan kepada keluarga Bapak Wirfha Tanjung.
“Jika bapak/ibu saudara berkenan dan punya waktu, silahkan kunjungi beliau bpk Wirfa Alamat di Jorong Sapan Nagari Sungai Nanam.

“Namun jika berniat membantu beliau, kami siap untuk menyalurkan, silahkan transfer ke Rek BRI.A.n MASRIWAL di Nomor Rekening 009101001374530,” sebut Masriwal (wandy)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.