KisahSolok Raya

Kapolres Solok AKBP Azhar Nugroho Minta Maaf dan Mohon Pamit Kepada Warga Kabupaten Solok

×

Kapolres Solok AKBP Azhar Nugroho Minta Maaf dan Mohon Pamit Kepada Warga Kabupaten Solok

Sebarkan artikel ini


SOLOK,  JN- Kapolres Solok,  AKBP Azhar Nugroho,SH,SIK,M.Si, mengakhiri masa pengabdiannya di Kabupaten bumi bareh Solok. 

Untuk itu, melalui awak media Kapolres Solok menyampaikan salam maaf jika selama bertugas di Solok ada perbuat kilaf atau salah.  “Saya menyampaikan ucapan terimakasih atas dukungan semua pihak dan sekalugus menyampaikan salam maaf jika selama di Kabupaten Solok ada berbuat salah. Sampaikan salam pamit saya kepada warga Kabupaten Solok,” papar AKBP azhar Nugroho. 

Kapolres Solok AKBP Azhar Nugroho yang bertugas di Kabupaten Solok menggantikan AKBP Ferry Irawan sejak tanggal 29 Februari 2020 silam. Sementara pengganti AKBP azhar yakni AKBP Apri Wibowo yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Kota Padang Panjang.

Baca Juga :
Polres Solok Perintahkan Jajaran Menggelar Operasi Pasar Minyak Goreng 

Kapolres AKBP Azhar yang dikenal dengan penggiat Tali Asih Polri di Kabupaten Solok ini dimutasi menjadi Kasubagwasmatkas Bagmindik Rowassidik Bareskrim di Mabes Polri. 
“Bagi saya Solok adalah negeri yang indah. Banyak suka duka disini,  dan saya tidak mungkin melupakan Solok,” papar AKBP Azhar Nugroho, Selasa (27/7).

Surat pengganti AKBP Azhar Nugroho  berdasarkan Surat Telegram Kapolri Nomor: ST/1508/VII/KEP/2021 tertanggal 26 Juli 2021 yang ditandatangani oleh Wakapolri Komjen Pol Gatot Eddy Pramono. Bersamanya, ikut mutasi empat Kapolres Sijunjung, Kapolres Pasaman Barat, dan Kapolres Sawahlunto.
Selama menjabat Kapolres Solok, Azhar Nugroho dikenal menggiatkan Tali Asih. Program yang dijalankannya ini, mengunjungi dan menyantuni Duafa di berbagai pelosok nagari.
Bersama para Kapolsek setempat, Azhar Nugroho mendatangi warga di nagari-nagari  dan menyantuni kaum dhuafa. Program ini makin digencarkannya semenjak daerah ini dilanda wabah Covid-19 yang membuat kondisi masyarakat makin terpuruk.

Baca Juga :
Hardianto Warga Sungai Nanam Hampir Satu Tahun Terbaring di Tempat Tidur Tidak Punya Biaya Untuk Berobat


“Saya juga ingin musibah covid ini segera berakhir agar ekonomi masyarakat kembali normal, ” papar AKBP Azhar Nugroho (wandy

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.